Kamis, 23 September 2021



Sunnah menyuapi istri saat makan mari hidup kan sunnah Rasulullah shallallahu alaihi wasallam

Terdapat berbagai berkah di balik pernikahan, baik di dunia maupun di akhirat kelak. Meski aktivitas bersama pasangan halal itu terlihat sederhana, namun sebenarnya bernilai pahala dan sedekah.

Hadis Rasulullah ﷺ merupakan pedoman hidup bagi umat muslim setelah Alquran. Setiap ajaran Rasulullah ﷺ patut diamalkan agar menjalani kehidupan sesuai ajaran Islam.

Termasuk perihal pernikahan. Dalam ajaran Islam, menikah merupakan ibadah dengan kedudukan yang sangat penting dan sakral. Pernikahan disebut sebagai متساقان غليزة 'mitsaqan ghalizha' dalam AlQuran, berarti perjanjian yang amat kukuh atau kuat

Allah berfirman 

 ولهم نفس حقوق واجباتهم بطريقة جيدة

Dan mereka para istri memiliki hak yang sama seperti yang menjadi kewajibannya dengan cara yang baik

QS. Al Baqarah: 228

Tanggung jawab seorang suami tentunya memberi nafkah pada keluarga. Hal itu dinilai sedekah, termasuk saat dirinya menyuapi sang istri dengan mesra

Dari Saad bin Abi Waqosh RA berkata, bahwa Rasulullah ﷺ bersabda 

وإن أعطيت لقمة العيش فهي صدقة حتى لقمة أرز تطعمها في فم زوجتك

Dan sesungguhnya jika engkau memberikan nafkah maka hal itu adalah sedekah hingga suapan nasi yang engkau suapkan ke dalam mulut istrimu

HR. Bukhari dan Muslim

0 komentar:

Posting Komentar

BERSYUKURLAH KEPADA SUAMI karena ALLOH,,,,,,,,,,,,,,,,

 o0o_بِسْــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْـــــم_ oOo BAHAGIA itu,,, sangat SEDERHANA (31) oOo السلام عليكم ورحمة الله وبركاته oO...